Vending Machine di Kamakura Dirusak
1704

Image by: Google.com

Tiga mesin penjual otomatis di Kamakura Seaside Park, sebuah destinasi wisata populer di Kota Kamakura, ditemukan dalam keadaan rusak dan telah dirampok pada Minggu pagi (13/4) sekitar pukul 05.00. Insiden ini pertama kali dilaporkan oleh seorang warga yang tengah berjalan-jalan di taman dan langsung memberi tahu pihak berwenang.

Polisi Prefektur Kanagawa yang menyelidiki kasus tersebut menemukan bahwa mesin-mesin itu telah dibongkar secara paksa, diduga menggunakan alat seperti linggis. Kotak penyimpanan uang dari mesin telah dirusak dan isinya diambil. Anehnya, satu mesin penjual es krim di lokasi yang sama tidak mengalami kerusakan.

image

Image by: Google.com

Minimnya sistem keamanan di lokasi kejadian menjadi sorotan. Kamakura Seaside Park diketahui tidak memiliki kamera pengawas, yang dinilai mempermudah pelaku menjalankan aksinya tanpa terdeteksi. Kondisi ini menimbulkan kekhawatiran terhadap keamanan fasilitas umum di area wisata tersebut.

Divisi Kamakura City Green Park, yang bertanggung jawab atas pengelolaan taman, mengaku terkejut atas kejadian tersebut. Mereka belum dapat memastikan jumlah kerugian dan alat yang digunakan pelaku, serta menyatakan bahwa ini merupakan insiden pertama kasus perusakan taman yang mereka terima.

image

Image by: Google.com

Insiden ini menyebar cepat di media sosial, dengan berbagai gambar mesin yang dirusak menjadi viral. Netizen menunjukkan keprihatinan terhadap penurunan keamanan publik, sementara sebagian lainnya mengaitkan kasus ini secara kontroversial dengan meningkatnya kunjungan turis asing ke Jepang.

Saat ini penyelidikan masih berlangsung. Warga berharap pelaku segera tertangkap dan pihak berwenang mengambil langkah-langkah preventif agar kejadian serupa tidak terulang di masa mendatang.

 

Follow IG kami untuk update tercepat!

X