Double Degree

 

Apakah itu Double Degree?

Double Degree yaitu program perkuliahan yang memungkinkan seorang mahasiswa S1 meraih dua gelar sekaligus. Ada beberapa universitas yang menyelenggarakan kerjasama program double degree dengan PT. JIM. Untuk saat ini universitas yang bekerja sama dengan PT. JIM yang menyelenggarakan program ini  adalah Universitas Buana Perjuangan. Setiap mahasiswa yang menginjak semester 7 bisa mengikuti program ini sehingga mendapatkan status mahasiswa ganda di dua universitas yaitu universitas di Indonesia dan di Jepang.

Setelah lulus dari universitas di Jepang, mahasiswa tersebut akan mendapatkan ijazah kelulusan dari universitas di Jepang dan otomatis mendapatkan ijazah dari universitas di Indonesia.

Info Penting tentang Double Degree?

Untuk mengikuti program ini, status kamu harus menjadi mahasiswa di salah satu universitas yang mengadakan program double degree terlebih dahulu. Ada beberapa universitas yang memberikan beasiswa kepada mahasiswanya yang mengikuti program ini, sehingga para mahasiswa tersebut tidak perlu cemas dengan biaya kuliah double degree nya di Jepang. Untuk biaya hidup kamu bisa ikut kerja part time (arubaito). 

 

Syarat Pendaftaran Double Degree?

ü   Laki-laki / Perempuan

ü   Sedang dalam masa aktif kuliah semester 4, dibuktikan dengan surat keterangan dari universitas

ü   KTP

ü   Passport

ü   Akta Kelahiran

ü   Kartu Keluarga

ü   Ijazah dan transkip nilai pendidikan terakhir

ü   Foto 3x4 background putih 10 lembar beserta softfile  fotonya

ü   Sertifikat keahlian Bahasa Jepang (jika ada)

ü   Essay mengenai alasan belajar di Jepang

ü   Paklaring / surat keterangan kerja jika siswa memiliki pengalaman kerja

ü   Visa Jepang dan cap keluar dari Jepang jika siswa pernah ke Jepang

 

 

Penjamin adalah penanggung jawab atau orang yang menjamin biaya sekolah pendaftar (biasanya orang tua/kakak kandung, atau lainnya). Persyaratan pendaftaran disesuaikan dengan kebijakan masing-masing sekolah.

ü  KTP

ü  Kartu Keluarga sebagai bukti yang menunjukan hubungan antara siswa dengan penjamin

ü  Rekening Koran dan Bank Statement, saldo terakhir minimal 150-200 juta

ü  Surat keterangan penghasilan/slip gaji minimal penghasilan/gaji per bulannya minimal 20 juta rupiah

üSurat keterangan usaha atau surat keterangan kerja sebagai bukti bahwa penjamin memiliki pekerjaan/usaha

 

Internship

 

Apakah itu Internship ?

Program interneship ditujukan untuk kamu para mahasiswa D3 yang ingin melakukan pemagangan di Jepang. Jadi ketika memasuki semester 5, kamu bisa ikut program ini dengan melakukan magang di perusahaan di Jepang yang sesuai dengan jurusan kamu.

Info Penting tentang Internship ?

Benefit dari program ini adalah kamu bisa magang langsung di persusahaan Jepang dan bertemu secara langsung dengan pihak-pihak perusahaan di Jepang. Jika setelah masa magang kalain selesai dan ingin melanjutkan bekerja di perusahaan tersebut, maka pihak perusahaan pun lebih mudah mempersilakan kamu untuk bekerja di sana dengan catatan selama masa magang, kamu harus menunjukkkan kemauan dan kemampuan kerja yang tinggi sehingga perusahaan akan dengan senang hati merekrutmu menjadi tenaga kerja di sana.

Syarat Pendaftaran Internship ?

Meskipun program internship ini dilaksanakan pada semster ke-5, proses wawancara, pengurusan dokumen dan latihan bahasa sebaiknya dipersiapkan mulai dari semester sebelumnya.

 

Untuk syarat pendafttaran bisa menghubungi langsung PT. JIM.

 

 

Magang ke Jepang

 

Apakah itu Magang?

Program magang ke Jepang (Jishuusei) adalah salah satu kerja sama antara pemerintah Indonesia dengan Jepang untuk menambah keterampilan, wawasan dan ilmu pengetahuan serta etos kerja bagi para pemagang.  Visa magang tentu berbeda dengan visa Tokutei Ginou. Kalau untuk visa TG, calon tenaga kerja wajib memiliki skill atau keahlian khusus di bidangnya dengan dibuktikan dengan adanya sertifikat. Sedangkan untuk pemagang, tidak perlu melampirkan sertifikat tersebut. Lulusan SMA/SMK/ sederajat dapat mendaftarkan diri menjadi pemagang. Aturan untuk para pemagang memang lebih ketat (kibishii) dari program lain. Selama mengikuti program magang, meskipun ada libur panjang, tidak banyak perusahaan yang memberikan izin para pemagang untuk pulang ke Indonesia jika bukan karena keadaan mendesak.

Akan tetapi biaya yang diperlukan untuk program ini jauh lebih murah dari program lain karena sebagian biaya ditanggung oleh perusahaan yang merekrut.

 

 

Info Penting tentang Magang?

Jalur pemagangan ada 2 yaitu jalur negeri (pemerintah), atau yang biasa disebut dengan IM JAPAN, dan jalur swasta yaitu seleksi melalui LPK - LPK swasta di Indonesia. Untuk mengikuti program magang, calon pemagang harus benar-benar mempersiapkan diri untuk mengikuti setiap tahan seleksi baik yang diselenggarakan pemerintah maupun swasta. Berbekal skill dasar, fisik dan mental yang kuat serta bahasa Jepang untuk kehidupan sehari-hari kamu dapat mengikui program ini.

Untuk seleksi jalur negeri kamu bisa mengikuti seleknas (seleksi nasional) di beberapa daerah yang mana seleksi tersebut mencakup Tes Matematika, Tes Kesemaptaan, Tes Ketahanan Fisik, Wawancara, Medical Check Up dan Tes Bahasa Jepang. Dalam seleksi ini diberlakukan sistem gugur yang artinya sekali gagal di salah satu tahap maka tidak dapat mengikuti seleksi di tahap berikutnya. Setelah lulus dari semua tahap seleknas, kamu akan mengikuti pelatihan pra pemberangkatan di Cevest, Bekasi sekitar 3 bulan.

Berbeda dengan jalur negeri, untuk jalur swasta biasanya rekrutmen dilakukan oleh pihak perusahaan langsung yang langsung datang ke Indonesia (LPK - LPK swasta ) atau melalui wawancara via Zoom atau Skype. Tahap seleksi pun tidak sedetail jalur negeri tetapi kadang memang ada penilaian subyektif darp pihak Jepang sendiri. Kontrak magang biasanya antara 1 atau 3 tahun tergantung kebutuhan perusahaan.

Penanggung jawab para pemagang di Jepang disebut KUMIAI. Kamu bisa mengadukan keluhan-keluhan kamu selama magang ke Kumiai tersebut. Selama kontrak magang, kamu tidak boleh berpindah tempat dari satu perusahaan ke perusahaaan lain.

 

Syarat Pendaftaran Magang?

Syarat Pendaftaran Program Magang ke Jepang

ü  Minimal Lulusan SMA/SMK sederajat

ü  Pria / Wanita

ü  Usia 18 s/d 27 tahun

ü  Sehat Jasmani & Rohani

ü  Tinggi Badan Minimal 160 cm (Pria) & 150cm (Wanita)

ü  Berat Badan Proporsional

ü  Memiliki Sikap & Mental yang Baik

ü  Tidak ada Ikatan dengan LPK atau Lembaga Penyalur Tenaga Kerja lainnya

ü  Dapat Izin dari Orang Tua/Keluarga

ü  Belum pernah mengikuti Program Magang Jepang sebelumnya

 

Pelamar yang tidak diperkenankan :

ü  Buta Warna

ü  Laki-laki tinggi dibawah 155 cm

ü  Wanita tinggi dibawah 145 cm

ü  Cacat Fisik (Buta atau Tuli)

ü  Kecelakaan yang mengakibatkan Patah tulang

ü  Bekas Luka Bakar yang mengakibatkan gangguan Motorik

ü  Obesitas (Kelebihan berat badan)

ü  Bertato

ü  Bertindik

ü  Mata Minus lebih dari (-5)

ü  Mata Silinder diatas 2 diopters

ü  Cacat Mental

ü  Gangguan Kejiwaan atau Neurologis

ü  Kolesterol Tinggi

ü Penyakit Dalam (Kanker, Asma, Jantung, Hipertensi, Hepatitis B, Hepatitis C, Deabetes, TBC, HIV/AIDS)

ü Efusi Pleura (beberapa faktor risiko yang meningkatkan seseorang mengidap efusi pleura, antara lain: Tekanan darah tinggi/hipertensi, merokok, mengonsumsi minuman beralkohol, atau terkena paparan debu)

ü  Hernia

ü  Epilepsi atau Riwayat Kejang

ü  Penyakit Kulit

ü  Alergi Kronis/Akut

ü  Disfungsi Organ Tubuh (Gagal Ginjal, Jantung Kronis, Radang Sendi)

ü  Pernah dan Sedang menggunakan NARKOBA

ü  Memiliki Riwayat Kriminal & Perilaku Tidak Baik (Dibuktikan dengan melampirkan Surat Keterangan Berperilaku Baik dari Kepolisian setempat)

Beasiswa Kuliah Keperawatan

Apakah itu Beasiswa Kuliah Keperawatan?

Jepang merupakan salah satu negara di dunia yang memiliki piramida penduduk konstruktif yang berarti penduduk Jepang banyak yang berada pada kelompok usia tua, sedangkan usia mudanya sangat sedikit. Banyak dari penduduk lanjut usia yang dititipkan ke panti jompo atau dengan sendirinya menitipkan diri ke panti jompo karena kesibukan kerja anaknya atau bahkan tidak punya anak.

Saat ini Jepang mengalami kekurangan tenaga perawat lansia karena beberapa faktor, antara lain rendahnya tingkat kelahiran di Jepang, kesibukan penduduk usia produktif serta rendahnya minat orang jepang untuk merawat lansia. Oleh karena itu, pemerintah Jepang berkerja sama dengan perusahaan Kounankai untuk memberikan beasiswa bagi suiapa saja yang ingin berkarir menjadi perawat lansia di Jepang.

Program beasiswa kuliah keperawatan ini diberikan kepada orang asing, salah satunya yaitu Indonesia. Harapan dari program tersebut adalah agar calon pekerja asing mempunyai bekal ilmu keperawatan  sehingga nantinya bisa menjadi pekerja keperawatan profesional.

Memilih bekerja sebagai perawat lansia bukan hal patut diremehkan, kamu bakan bisa berlatih berkomunikasi dengan orang tua, belajar menangani kebutuhan orang tua, dan mengetahui cara-cara merawat orang tua. Ini bisa dijadikan latian untuk merawat orang tua kamu sendiri nanti, lho, dan itu merupakan pekerjaan yang mulia.

 

 

Info Penting tentang Beasiswa Kuliah Keperawatan?

Pemberian beasiswa dilakukan dengan meberikan pendidikan bahasa secara gratis di sekolah bahasa yang sudah ditunjuk oleh perusahaan. Pendidikan bahasa ini akan berlangsung selama 6 bulan - 1 tahun. Setelah lulus dari sekolah bahasa, maka kamu akan mendapatkan beasiswa lagi untuk melanjutkan sekolah kejuruan keperawatan selama 2 tahun tanpa membayar biaya pendidikan ke sekolah tersebut.

Selama sekolah, kamu bisa berkesempatan untuk bekerja part time yang nanti upah tersebut dapat digunakan untuk biaya kehidupan sehari-hari atau bisa dikirimkan kepada keluarga di Indonesia. Nah, jadi kamu tidak hanya belajar teori saja, tetapi langsung praktek dan menghasilkan cuan.

 

 

Syarat Pendaftaran Beasiswa Kuliah Keperawatan?

Berikut syarat-syarat pendaftaran untuk mendapatkan beasiswa kuliah keperawatan

v Laki-laki / Perempuan

v Pendidikan minimal SMA/K sederajat (semua jurusan)

v Usia maksimal 35 tahun

v Sehat jasmani dan rohani

v Peserta wajib mempunyai sertifikat bahasa Jepang minimal JLPT N4 (Jika sudah mempunyai JLPT N2 maka bisa langsung masuk ke kejuruan)

v Bersedia interview dengan perusahaan (dilaksanakan setiap bulan April dan Oktober)

v Bersedia belajar sampai level N3 jika sudah diterima

v Bersedia belajar di Jepang selama minimal 2,5 tahun yaitu 6 bulan sekolah bahasa dan 2 tahun kejuruan careworker (bisa masuk untuk keberangkatan April dan Oktober)

Persyaratan Dokumen 

ü  Curriculum Vitae atau CV (disediakan)

ü  KTP

ü  Akta Kelahiran

ü  Kartu Keluarga

ü  Ijazah dan transkip nilai pendidikan terakhir

ü  Paspor (jika ada)

ü  Foto 3x4 background putih

ü  Sertifikat keahlian bahasa Jepang

ü  Essay mengenai alasan belajar di Jepang

ü Paklaring / Surat Pengalaman Kerja jika siswa memiliki pengalaman kerja

Untuk Eks magang Jepang diperlukan tambahan:

ü  CV lama sewaktu pengajuan magang

ü  Paspor lama yang terdapat Visa dan cap masuk keluar Jepang

Tokutei Ginou

Apakah itu TG (Tokutei Ginou)/SSW (Specified Special Worker)?

Tokutei Ginou adalah visa kerja baru dengan keahlian khusus yang mulai berlaku sejak tanggal 1 April 2019. Hal ini bertujuan untuk mencukupi tenaga kerja di Jepang yang jumlahnya semakin berkurang seiring dengan angka pertumbuhan penduduk di sana. TG atau SSW ini merupakan visa keahlian khusus yang resmi di Jepang sehingga, tenaga kerja yang menggunakan visa TG akan menerima gaji ini akan disetarakan dengan orang Jepang. TG 1go kontrak selama 5 tahun, TG 2go bisa diperpanjang hingga pensiun.

Info Penting tentang TG (Tokutei Ginou)/SSW (Specified Special Worker)?

Untuk para eks magang Jepang yang ingin kembali ke perusahaan lama ataupun perusahaan lain yang masih dalam bidang yang kerja yang sama, tidak perlu tes bahasa tetapi hanya cukup membuktikan dengan adanya sertifikat magang 3 tahun. Akan tetapi eks magang 3 tahun yang ingin pindah ke bidang lain, wajib lulus tes skill 3Kyu/Senmonkyu (atau punya HyokaChoso) di bidang yang sesuai.

Sedangkan untuk yang masih dalam status magang dan ingin mendapatkan visa TG harus menyelesaikan program magangnya terlebih dahulu. Meskipun demikian, proses pengumpulan berkas sudah bisa sejak 6 bulan sebelum kontrak berakhir, dan proses pengajuan visa mulai 2 bulan sebelum visa berakhir. Kamu baru bisa pindah kerja setelah kontrak magang anda berakhir. Bagi yang ingin mengajukan visa Tokutei Ginou, harus melalui TSK (Touroku Shien Kikan) yang berada di wilayah Jepang. PT. JIM bekerja sudah bekerja sama dengan TSK di Jepang, sehingga dapat membantu kamu yang ingin mendapatkan visa kerja khusus ini. 

 

Syarat Pendaftaran TG (Tokutei Ginou)/SSW (Specified Special Worker)?

🔰Tokutei Ginou / SSW Visa untuk Pemula, Pemagang 1 tahun dan Pelajar:

Ø  Minimal usia 18 tahun, dan tidak ada batasan usia maksimal. Namun kami sendiri lebih mengutamakan peserta yang masih di bawah 40 tahun.

Ø  Lulus JLPT N4 atau JFT-Basic A2

Ø  Lulus Tes Skill SSW di prometrik

Ø  Lulus Medical Chek Up

🔰Tokutei Ginou / SSW Visa untuk Eks Magang di Indonesia:

Ø  Minimal usia 18 tahun, dan tidak ada batasan usia maksimal. Namun lebih berpeluang peserta yang masih di bawah 40 tahun.

Ø  Sertifikat keahlian selevel 3Kyu3級)atau Senmonkyu(専門級)atau memiliki  HyokaChoso(評価調書)(bagi yang ingin pindah bidang wajib lulus tes SSW di bidang yang dituju)

Ø  Lulus Medical Chek Up

🔰Tokutei Ginou / SSW Visa untuk peserta Magang yg masih di Jepang:

Ø  peserta yang masih di bawah 40 tahun.

Ø  Sertifikat keahlian selevel 3Kyu3級)atau Senmonkyu(専門級)atau memiliki  HyokaChoso(評価調書)(bagi yang ingin pindah bidang wajib lulus tes SSW di bidang yang sesuai)

Ø  Wajib menyampaikan niatnya untuk pindah program TG Visa ke Kumiai & Perusahaan tempat Kerja

Ø  Wajib menyelesaikan kontrak kerja di Perusahaan magang saat ini

Ø  FC Buku Pensiun / Nenkin Techo (yang ada nomornya)

Ø  FC Pajak penghasilan / Genzenchōshū-hyō (yang anda terima bulan 1 tahun ini)

Ø  Proses pengurusan Visa paling lambat 1 minggu sebelum tanggal kepulangan.

List Job Tokutei Ginou Posisi Jepang

Follow IG kami untuk update tercepat!

X
× How can I help you?